You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Mandalamekar
Desa Mandalamekar

Kec. Cimenyan, Kab. Bandung, Provinsi Jawa Barat

WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA MANDALAMEKAR KECAMATAN CIMENYAN KABUPATEN BANDUNG, MENGUTAMAKAN BERITA BERITA TERKINI DAN TERPERCAYA SERTA KEAKURATAN DATA.

KRIPYEUM BERAWAL DARI PERLOMBAAN

DEDE YUSUF 13 Februari 2018 Dibaca 499 Kali
KRIPYEUM BERAWAL DARI PERLOMBAAN

          Awal yang baik tentunya akan menghasilkan yang baik pula, begitu juga yang dilakukan Ibu - Ibu Kader yang ada di Wilayah Desa Mandalamekar yang setiap Tahunnya selalu mengadakan Perlombaan tingkat Desa yang bertujuan meningkatkan Kreatifitas Ibu-ibu Kader Seluruh Desa Mandalamekar Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung.

          Perlombaan yang dilaksanakan pun beragam dan diantara Perlombaan yang dilaksanakan ada satu Perlombaan yang menjadi sorotan yaitu Perlombaan Cipta Menu, Perlombaan ini membutuhkan Kreatifitas tinggi tentunya karena Perlombaan Cipta Menu ini adalah cara bagaimana membuat olahan makanan yang berasal dari Bahan Makanan Produk Unggulan Desa yang Nantinya juga diharapkan menjadi salah satu Produk Unggulan juga.

          Berawal dari hasil seleksi Panitia yang pada akhirnya Panitia memutuskan Juara jatuh pada Kreasi Ibu-ibu Kader RW 07 yang dengan tangan tangan terampilnya menciptakan semacam Kripik yang berbahan dasar dari Peuyeum yang memang bahan dasar itu adalah salah satu Produk Unggulan Desa Mandalamekar, kini Kripik Peuyeum ( Tape Singkong ) telah banyak diminati karena dari segi rasa yang berbeda, banyak rasa yang ditawarkan membuat Kripik Peuyeum ini semakin dikenal.

          Dari sekian banyak Produk unggulan Desa Mandalamekar Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung yang telah ada, kini Kripik Peuyeum juga sudah diakui Oleh Kepala Desa Mandalamekar sebagai Produk Unggulan Desa, KripYeum kini telah menjadi salah satu Produk Unggulan Desa dari segi Makanan ringan yang nantinya akan selalu ada di setiap Stand Bazar yang dilaksanakan Oleh Pemerintah Desa Mandalamekar.

          Bagi siapa saja yang membutuhkan atau mau memesan Kripik Peuyeum ini, anda dapat menghubungi Para Kader RW 07 Desa Mandalamekar Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung...... PESAN, KEMAS, ANTAR, NIKMATI Rasa Berbeda disetiap gigitan.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image