You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Mandalamekar
Desa Mandalamekar

Kec. Cimenyan, Kab. Bandung, Provinsi Jawa Barat

WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA MANDALAMEKAR KECAMATAN CIMENYAN KABUPATEN BANDUNG, MENGUTAMAKAN BERITA BERITA TERKINI DAN TERPERCAYA SERTA KEAKURATAN DATA.

PEMBAHASAN PEMBANGUNAN DAN PEMBINAAN

DEDE YUSUF 28 Oktober 2017 Dibaca 420 Kali
PEMBAHASAN PEMBANGUNAN DAN PEMBINAAN

Berbenah dan berbenah disegala bidang terus dilakukan oleh Pemerintah Desa Mandalamekar Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung dalam upaya peningkatan Pelayanan, Kapasitas Kinerja, Pemberdayaan, Insfratruktur serta berupaya menjadikan Propesionalisme Kerja di segala lini dari Mulai Tingkat RT sampai Aparatur Desa itu sendiri agar dalam menhadapi era yang semakin maju dapat diimbangi.

Tepatnya hari ini Jum'at tanggal 27 Oktober 2017 Pemerintah Desa Mandalamekar Kecamatan Cimenyan mengadakan Rakor Perencanaan Pembangunan yang akan dilaksanakan di Tahun 2018 mendatang serta melakukan Pembinaan terhadap Aparatur Desa dan Pengurus RT RW se Wilayah Desa Mandalamekar yang nantinya diharapkan Aparatur dan Pengurus RT RW lebih memahami dan mengetahui cara menyikapi permasalahan yang ada di Wilayah serta dapat menjawab pertanyaan pertanyaan yang nantinya timbul di masyarakat terutama masalah Pemerintahan.

Dalam sambutan Kepala Desa mandalamekar Ijang Suryana menegaskan bahwa Pembangunan yang akan dilakukan ditahun 2018 mendatang akan semakin beragam dari mulai pembangunan fisik maupun Non fisik seperti pemberdayaan peningkatan kafasitan aparatur dan lembaga lainnya juga termasuk pelatihan pelatihan keterampilan kepemudaan yang ada di Wilayah Desa Mandalamekar khususnya, selain sambutan dari Kepala Desa Mandalamekar dengan paparan Rencana Pembangunannya hadir pula Kasi Pemerintah Kecamatan Cimenyan yang memberikan materi tentang Administrasi Kepengurusan Pemerintahan yang mencakup Peraturan peraturan dan kewenangan.

Selain mengadakan Pembahasan pembangunan dan Pembinaan acara diisi juga dengan tanya jawab secara langsung antara Nara Sumber dengan pengurus RT RW yang hadir, dengan demikian acara tersebut dapat tercapai dengan baik dan pengurus RT maupun RW dapat langsung mengetahui semua jawaban kendala permasalahan yang selama ini dipendam.

Susunan acarapun satu persatu selesai dengan sukses lalu dilanjutkan dengan pembagian insentif kepada RT dan RW se-Wilayah Desa Mandalamekar Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung.

 

Ketahuilah Berita Berita Lainnya Disini

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image